SUMEDANG,– Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir menyebutkan, Kabupaten Sumedang mempunyai Area Traffic Control System (ATCS) untuk mengontrol beberapa ruas jalan di Sumedang.
Hal itu disampaikannya saat mengevaluasi berbagai aplikasi yang dimiliki Dinas Perhubungan, Satpol PP dan Dinas Lingkungan Hidup.
Kegiatan evaluasi yang merupakan Gelombang ke-2 tersebut berlangsung di Command Center Dinas Perhubungan, Jumat (25/7/2025).
“Total ada 86 CCTV di Sumedang. CCTV ini sebagai instrumen untuk memudahkan kita bekerja memonitor jalan agar betul-betul lancar, tertib lalu lintas. Tidak ada yang melanggar rambu-rambu dan memastikan trotoar dipergunakan bagi pengguna jalan. Kemudian taman-taman bersih dan rapi,” ujarnya.
Jadi dengan melihat CCTV pada ATCS, lanjut bupati, ketiga perangkat daerah yakni Dishub, Satpol PP dan Dinas LH bisa langsung mengendalikan kondisi yang terjadi di lapangan.
“Bisa melalui audio di tempat ini untuk menertibkannya. Misalnya yang parkir sembarangan, pedagang yang berdagang tidak pada tempatnya, pengguna kendaraan roda dua yang tidak pakai helm dan sebagainya, bisa langsung kita tertibkan dari sini. Jika melalui audio tidak mempan, maka petugas di lapangan akan menertibkannya,” kata bupati.
Menurut Bupati, ATCS di Kabupaten Sumedang sangat penting untuk menindak pelanggar secara langsung.
“Kita bisa langsung mengendalikan, melihat dan menjadi pusat komando untuk menjaga keamanan, ketertiban, keindahan dan untuk menjaga masyarakat supaya berkendara dengan aman dan lancar. Sehingga pada akhirnya output dari ini adalah melindungi jiwa warga,” tuturnya.
Bupati meminta kepada tiga dinas tersebut untuk memastikan penggunaan instrumen ATCS secara optimal dalam melakukan dan melaksanakan pekerjaannya.
“Jadi berbagai aplikasi yang dimiliki oleh setiap SKPD harus memiliki empat makna. Pertama, apa yang akan diselesaikan oleh aplikasi ini. Kedua, apa output dan outcome dari aplikasi ini. Ketiga, rekomendasi kebijakan apa yang bisa diambil dari output dan outcome ini. Dan keempat, bagaimana aplikasi ini dapat mempercepat pencapaian sasaran kinerja organisasi dalam mendukung ketercapaian Visi Misi Sumedang,” pungkasnya. (hms/bon)