KAB. BANDUNG, — Sektor 21-02 Cileunyi tetap giat melaksanakan kegiatan rutinnya. Sabtu, 9 Maret 2019, Satgas Subsektor 02 Cileunyi melaksanakan kebersihan sampah dan patroli di sepanjang Sungai Cikeruh.
Dansubsektor 02 Cileunyi, Sertu Ahmad Jamroni ketika melaporkan kegiatannya kepada Dansektor 21 Kol. Inf. Yusep Sudrajat menjelaskan, tugas rutin ini dilaksanakan guna memelihara dan menjaga kebersihan lingkungan.
Satgas, katanya, membersihkan sampah di bantaran sungai Cikeruh RT 05 RW 01 Kampung Pintu Aer Desa Rancaekek Kulon Kec. Rancaekek.
Rutinitas lainnya, Satgas juga mengadakan patroli di sepanjang sungai Cikeruh kemudian mengadakan komunikasi sosial kepada masyarakat kampung Pintu Aer untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan serta membuang sampah pada tempatnya.
Elly











