MAYBRAT,– Pj. Bupati Maybrat, Bernhard E. Rondonuwu menyambut kedatangan tim Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Kepala Dinas Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Maybrat di Kantor Pemerintah Daerah Maybrat, Kamis (16/5).
Pertemuan ini bertujuan untuk mendapatkan laporan langsung dari tim terkait proses survei yang telah dilakukan untuk rekonstruksi bangunan jembatan sepanjang 20 meter di Kampung Sidi, Distrik Mare Selatan.
Dalam laporan yang disampaikan, tim BNPB dan BPBD menginformasikan bahwa kegiatan survei berjalan dengan lancar. Seluruh aspek teknis dan kondisi geografis telah diperhitungkan dengan baik.
Pj Bupati Maybrat, dalam sambutannya menyatakan apresiasi yang tinggi atas kerja keras dan dedikasi yang ditunjukkan oleh semua pihak yang terlibat dalam survei ini.
Kegiatan rekonstruksi jembatan ini sangat penting bagi masyarakat di Kampung Sidi, karena jembatan tersebut merupakan salah satu akses yang menghubungkan mereka dengan daerah lain di Distrik Mare Selatan.
“Selain itu, jembatan baru ini diharapkan dapat meningkatkan mobilitas dan memperkuat infrastruktur daerah,” kata Bernhard.
Bernhard juga menggarisbawahi pentingnya sinergi dan koordinasi yang baik antara pemerintah daerah dan lembaga-lembaga nasional seperti BNPB Pusat serta BPBD Kabupaten Maybrat.
Menutup pertemuan, Bernhard menegaskan kembali komitmen pemerintah daerah dalam mendukung segala upaya penanggulangan bencana dan pemulihan infrastruktur. (Abas)