KAB. BANDUNG, PATROLI – Camat Cileunyi, Cucu Endang menjadi inspektur upacara pengibaran Sang Saka Merah Putih dalam rangka peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 80 tahun, Minggu (17/8/2025).
Dalam acara sakral itu, Cucu Endang menyampaikan amanat Bupati Bandung, Dadang Supriatna.
Ia mengajak semua yang hadir pada upacara untuk senantiasa mengenang para pendahulu yang telah berjuang mempertahankan NKRI.
“Maka tugas kita sebagai warga negara wajib mempertahankan apa yang menjadi cita-cita para pahlawan pendiri bangsa, khususnya yang selaras dengan tujuan mewujudkan Indonesia Emas tahun 2045,” ungkap Cucu Endang.
Ia menyampaikan optimisme bahwa dengan kerja cerdas, kerja tuntas dan kerja iklas, cita-cita pejuang bangsa untuk Indonesia adil dan makmur berdasarkan amanat Pancasila dapat tercapai.
“Kita harus bisa menjadi pahlawan di keluarga, lingkungan tempat tinggal, tempat kerja, di sekolah baik sebagai guru maupun murid terbaik dan lainnya,” kata Cucu.
Melalui tema HUT RI Ke-80 “Kita bersatu, Berdaulat untuk Indonesia Maju,” camat mengajak semua pihak menguatkan tekad memperkuat persatuan dan kesatuan sebagai modal utama menuju Indonesia maju.
“Dalam menyongsong Indonesia Emas 2045, kita mempunyai Visi Misi besar, yaitu untuk menjadi Indonesia maju mandiri dan sejahtera. Pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan harus kita perkuat,” ujar Cucu, masih dalam pidatonya.
Cucu juga mengungkapkan visi misi menjadikan Kabupaten Bandung yang Strategis dalam pendidikan, berinovasi, industri kreatif, pelayanan pemerintahan yang baik, meningkatkan infrastruktur, keamanan dan ketertiban serta pengelolaan sumberdaya alam.
“Kabupaten Bandung memiliki potensi luar biasa yang menjadi modal penting dalam visi kita. Masyarakatnya memiliki ekosistem tinggi. Letak geografisnya juga dapat mendorong pertumbuhan ekonomi,” paparnya.
Jumlah penduduk Kabupaten Bandung yang mencapai sekitar 3,8 juta jiwa, menurutnya dapat menjadi potensi yang dapat berdaya saing secara global.
“Oleh karena itu mari kita bergandengan tangan untuk mewujudkan Visi Misi Kabupaten Bandung khususnya, mewujudkan Indonesia yang berdaulat, adil dan makmur pada umumnya,” ajak Camat Cucu Endang.
Cucu juga mengungkapkan terus mendukung pelaksanakan program Presiden Prabowo Subianto.
“Program tersebut yakni pemberian Makanan Bergizi Gratis bagi pelajar, mewujudkan ketahanan pangan dengan 22 SPPG, dan mendukung Koperasi Merah Putih dan lainnya,” sebut Cucu.
Pada upacara bendera itu, bertindak bertindak sebagai pemimpin upacara, yaitu Sertu Inf Akili, diikuti Danramil 2413 Cilengkrang Kapten Infantri Iwan Santoso diwakili Peltu Inf Eri S, Kapolsek Cileunyi Kompol Rizal Ahmad Al Hasan, Kanit Satpol PP Cileunyi Rosyid dan para kepala desa seKecamatan Cileunyi.
Acara diakhiri dengan penilaian Karnaval dari setiap desa se Kecamatan Cileunyi. (Abah Abadi)












