BANDUNG,– Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Bandung, Hery Marantika, S.H., M.Si., bersama drg. Tintin Farihatini, M.Sc. P.H sebagai Direktur RSUD Kesehatan Kerja Jabar menandatangani nota kesepahaman atau Kerjasama.
Penandatangan ini dalam upaya penyelenggaraan Operasi Pencarian dan pertolongan.
Selain itu, Didi Hamzar, S.Sos.,M.M dalam kesempatannya turut serta hadir dalam acara penandatanganan tersebut dan menyampaikan bahwa kerja sama ini adalah upaya peningkatan pelayanan terhadap masyarakat.
Selain itu juga sebagai legal aspek guna memayungi sehinga segala kinerja dapat dipertanggungjawabkan dan bisa diukur satuannya.
“Kerja sama ini merupakan implementasi dari pancasila, yakni Sila ke 3, dimana negara hadir tentunya dalam bidang pencarian dan pertolongan dan sinergitas dalam pelayanan masyarakat khususnya di Jabar,” kata Hery Marantika.
Adapun pelaksaan penadatanganan kerja sama ini dilakukan di aula utama Kantor Pencarian dan Pertolongan Bandung, pada pukul 10.00 WIB. (Abas)